Ya, Allah hingga hari ini aku masih berpuasa…
mencoba meraih HidayahMu, meraih nikmatnya Ramadhan.
aku ingin sekali terlepas dari linangan nafsu,
dari nikmatnya gurauan penggoda,
dari banyaknya maksiat yang berselaput kebaikan.

Ingin sekali merengkuh ketaqwaan yang lebih baik,

jangan tinggalkan hambaMu ini, Ya Allah
hamba ingin belajar untuk lebih mencintaimu

Ampuni hamba,

dengan segala kelalalian hamba,
nestapa yang sering kali hamba jadikan dalih tuk berbuat dosa,
perjuangan yang kian menjadi topeng pembelaan diri,

Ampuni hamba,

berilah hamba kesempatan untuk bangun dan menghirup udara keikhlasan

Ramadhan, 1427H

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.